Solidaritas Ibu-Ibu Pengambau Hilir Luar, Rutin Siapkan Makan Siang Satgas TMMD

 

HARUYAN, HST – Kehangatan dan gotong royong terus mewarnai pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST) di Desa Pengambau Hilir Luar.

Ibu-ibu di sekitar lokasi TMMD tak pernah absen menunjukkan kepeduliannya dengan menyiapkan makan siang bagi anggota Satgas TMMD.

Sudah hampir satu bulan lamanya, pemandangan kebersamaan saat makan siang terlihat di lokasi rehabilitasi Langgar Darussalam.

Pada Minggu (01/06), tradisi baik ini kembali terulang, di mana ibu-ibu dengan sukarela membawakan hidangan makan siang untuk para anggota Satgas yang tengah bekerja.

Jumrah, salah seorang warga setempat, mengungkapkan kebahagiaannya bisa berkontribusi dalam program TMMD ini.

“Kami sangat senang bisa berpartisipasi dalam program TMMD ini, meskipun hanya untuk menyiapkan makan siang, itu menjadi kebahagiaan kami,” ujarnya dengan penuh semangat.

Inisiatif dari para ibu ini tidak hanya membantu memenuhi kebutuhan konsumsi anggota Satgas, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat.

Semangat kebersamaan ini menjadi salah satu kunci suksesnya pelaksanaan TMMD di Pengambau Hilir Luar.(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Pemeliharaan Lingkungan dan Revitalisasi Rumah Dinas, Lapas Narkotika Pangkalpinang Lakukan Kegiatan Gotong Royong

BERITA UTAMA

Polres Bondowoso Gelar Baktikes di Hari Bhayangkara ke -79, Beri Layanan Khitan Gratis

TNI-POLRI

Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Pilar Utama Sinergi TNI-Polri Tanggulangi Kebakaran Lahan di Manggarai Barat

BERITA UTAMA

Ketua KAKI Jatim: Nurul Huda Anggota DPRD Jatim Sebaiknya Minta Maaf Kepada Rakyat Atas Pernyataannya

BERITA UTAMA

Gandeng Paguyuban Domino Kemerdekaan, Paguyuban PKL Trunojoyo Wijaya Sampang Gelar Lomba Domino

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Desa Batuporo Barat Polsek Kedundung Bantu Warga Yang Mengalami Musibah

BERITA UTAMA

Polres Mojokerto Kota Amankan Residivis Curas Asal Lamongan