Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Kamis, 23 Oktober 2025 - 17:12 WIB

Satgas TMMD ke-126 Kodim 1208/Sambas Turunkan Paralon PDAM di Desa Ratu Sepudak

Satgas TMMD ke-126 Kodim 1208/Sambas Turunkan Paralon PDAM di Desa Ratu Sepudak

Satgas TMMD ke-126 Kodim 1208/Sambas Turunkan Paralon PDAM di Desa Ratu Sepudak

 

Sambas – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1208/Sambas terus melanjutkan kegiatan pembangunan infrastruktur di Desa Ratu Sepudak, Kecamatan Galing. Hari ini, personel Satgas bersama warga menurunkan paralon PDAM yang akan digunakan untuk pemasangan saluran air bersih menuju pemukiman warga.

Kegiatan ini merupakan bagian dari sasaran fisik TMMD ke-126 yang bertujuan untuk meningkatkan akses air bersih bagi masyarakat Desa. Dengan semangat gotong royong, anggota Satgas dan masyarakat bahu-membahu menurunkan serta menyiapkan paralon agar siap dipasang pada jalur distribusi.

Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 1208/Sambas Letkol Czi Priyo Hindararto, S.I.P., mengatakan bahwa pekerjaan tersebut menjadi langkah penting dalam mendukung kebutuhan dasar masyarakat.
“Penyediaan air bersih menjadi prioritas, karena ini menyangkut kesejahteraan dan kesehatan warga. Kami bersama masyarakat bekerja dengan penuh semangat agar hasilnya segera bisa dirasakan,” ujarnya.

Warga Desa Ratu Sepudak menyambut baik kegiatan ini dan berharap proyek saluran PDAM yang dikerjakan Satgas TMMD dapat segera selesai, sehingga kebutuhan air bersih di wilayah mereka dapat terpenuhi secara maksimal.(pendim 1208/Sambas)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Proses seleksi taruna Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun Anggaran 2024 memasuki tahap pusat. Tahun ini SSDM

BERITA UTAMA

Babinsa Di Giriwoyo Dampingi Petugas Laksanakan Pengubinan Sawah – Bertempat di Sawah milik Bapak Suratno

BERITA UTAMA

HALAL BI HALAL AJANG PERERAT SILATUROHMI ANTARA BABINSA DAN MASYARAKAT

BERITA UTAMA

Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Gedung Sate, Wakapolda Jabar Serukan Penguatan Persatuan dan Toleransi

BERITA UTAMA

Danramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Hadiri Sosialisasi dan Demo Memasak Cegah Stunting

BERITA UTAMA

Babinsa Tanggap Serka Zainudin Gotong Royong Bangun Rumah Warga Binaan

BERITA UTAMA

Bea Cukai dan APH diduga Gagal dalam memberantas rokok iiegal di Pangkalpinang Bangka Belitung

BERITA UTAMA

JELANG PAGELARAN PON XXI ACEH – SUMUT TAHUN 2024, ATLET SELAM YONMARHANLAN X LOLOS BABAK KUALIFIKASI CABOR SELAM OBA