Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / TNI-POLRI / Uncategorized

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 14:48 WIB

Satgas TMMD Ke 126 Kodim 1208/Sambas Panggul Semen untuk Percepat Pekerjaan

Satgas TMMD Ke 126 Kodim 1208/Sambas Panggul Semen untuk Percepat Pekerjaan

Satgas TMMD Ke 126 Kodim 1208/Sambas Panggul Semen untuk Percepat Pekerjaan

 

Sambas – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-126 Kodim 1208/Sambas terus menunjukkan semangat dan dedikasi tinggi dalam menyelesaikan sasaran fisik program TMMD. Kali ini, para prajurit bersama warga bahu-membahu memanggul semen ke lokasi pembangunan guna mempercepat proses pekerjaan.

Meski kondisi cuaca sempat tidak menentu, hal itu tidak menyurutkan semangat anggota Satgas TMMD untuk tetap bekerja maksimal. Dengan cara memanggul semen secara manual, para prajurit memastikan bahan bangunan dapat segera sampai di titik pengerjaan rabat beton dan sasaran fisik lainnya.

“Semangat gotong royong antara TNI dan masyarakat menjadi kunci utama percepatan pembangunan. Kami bersama warga terus berupaya agar pekerjaan selesai tepat waktu,” ujar salah satu anggota Satgas di lokasi kegiatan, Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 1208/Sambas dalam mendukung percepatan pembangunan infrastruktur di pedesaan. Selain memperlancar mobilisasi material, kerja keras ini juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah sasaran TMMD.

Dengan semangat kebersamaan yang terus terjaga, diharapkan seluruh sasaran fisik TMMD ke-126 dapat rampung sesuai target dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat Desa lokasi kegiatan. (Pendim 1208/Sambas)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Gapoktan Indah Lestari HST Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Padat Bersama Babinsa

BERITA UTAMA

Dandim Tabalong: Purna Tugas Adalah Awal Pengabdian di Tengah Masyarakat

BERITA UTAMA

Cegah Terjadinya Perundungan dan Kejahatan Jalanan Koramil 06/Ngaglik Berikan Penyuluhan

TNI-POLRI

Anev Sitkamtibmas September 2024 Polda Jatim Berhasil Turunkan Angka Kriminalitas dan Kecelakaan Lalulintas

BERITA UTAMA

Masyarakat Desa Kedunglengkong Gelar Paguyuban Rutinan Khotmil Qur’an di Makam Umum Banjarsari

BERITA UTAMA

Anggota Satgas TMMD Ronda Malam Bersama Warga Hapulang

BERITA UTAMA

Di Keheningan Malam, Prajurit Yonif 1 Marinir Kuasai Wilayah Musuh Dengan Pendaratan Khusus

BERITA UTAMA

Pimpinan Redaksi Target-24jam.com Jeki Ridwan Dan satna76chanel Reborn Membahas Tentang Kesemangatan Dalam jurnalis