Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Selasa, 1 Agustus 2023 - 16:14 WIB

Satgas TMMD 117 Waktu ini Kerjakan Plesteran Dinding Rutilahu Milik Patmi 

 

Sampang, Target-24jam.com — Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 2023 dari Kodim 0828/Sampang dibantu sejumlah warga Desa Pasarenan, Kecamatan Kedungdung Kabupaten Sampang mengerjakan plesteran dinding rumah milik Bu Patmi.

Pemelesteran dinding dilakukan oleh Satgas TMMD kodim 0828/Sampang bersama warga sekitar dalam menyelesaikan program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu). agar Bu Patmi bisa segera dapat menikmati rumah barunya hasil karya Satgas TMMD ke 117, Selasa (01/08/2023).

Dandim 0828/Sampang yang sekaligus sebagai Dansatgas TMMD ke 117 mengatakan, dinding Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) milik Bu patmi semua sudah selesai dikerjakan, kini masuk pada tahap plesteran yang kemudian dilanjutkan dengan tahap finishing atau menghaluskan dan pengecatan.

Diharapkan dalam waktu dekat akan selesai seratus persen dan siap diserahkan kepada Bu patmi pemilik Rutilahu, ” ujar Letkol Suprobo Dansatgas TMMD.

Lebih lanjut, dirinya mengaku merasa sangat senang dengan bantuan dan kebersamaan masyarakat Desa Pasarenan yang bahu membahu ikut gotong royong rehab Rutilahu milik Bu patmi. Ini semua menunjukkan bahwa sinergitas antara TNI, Pemda dengan masyarakat dalam membangun kesejahteraan warga telah terwujud di desa pasarenan, disisi lain“Dengan adanya bantuan masyarakat kepada kami, membuat pekerjaan kami lebih cepat dari waktu yang ditetapkan”, ungkapnya. (NH-red)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Latihan Menembak (Pin Ball), Tingkatkan Naluri Tempur Taruna AAL

BERITA UTAMA

Polri Untuk Masyarakat : Polres Pamekasan Gelar Bakti Religi dan Bansos di Hari Bhayangkara Ke-79

BERITA UTAMA

Babinsa Sokobanah Efektif Bersama Rakyat Pendampingan Petani Tanam Kacang Tanah

BERITA UTAMA

Berpacu Dengan Waktu, Besi Rangka Jembatan Di Datangkan

BERITA UTAMA

Hari Jadi ke -76 Polwan Polres Mojokerto Kibarkan Bendera Merah Putih di Puncak Gunung Pundak

BERITA UTAMA

Ratusan Personel Humas Polri di Jawa Timur Ikuti Raker, Bahas Strategi Komunikasi di Era Digital

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil Omben, Serma Budi, Aktif Bantu Perawatan Tanaman Cabe Jamu Warga Binaan

BERITA UTAMA

Panglima TNI Pimpin Sholat Sebelum Pimpin Rapat Evaluasi Operasi SAR Pilot Susi Air