Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / TNI-POLRI

Senin, 2 September 2024 - 11:34 WIB

Polres Kediri Kota Tingkatkan Patroli KRYD, Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak

 

KOTA KEDIRI – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang semakin dekat, Kepolisian Resor Kediri Kota terus meningkatkan berbagai upaya untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah melalui pelaksanaan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) oleh Personel Gabungan TNI, Polri dan Satpol PP

Patroli ini digelar pada Minggu dini hari (1/9) dengan tujuan utama untuk mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Kediri Kota

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji,melalui Kabagops Kompol Mukhlason, menegaskan bahwa keamanan masyarakat adalah prioritas utama, terutama dalam menghadapi momen penting seperti Pilkada Serentak.

“Patroli KRYD pada dini hari adalah bagian dari upaya kami untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, terutama menjelang Pilkada Serentak,” ujarnya.

Kegiatan tersebut difokuskan patroli pada waktu-waktu yang dianggap rawan, sehingga potensi gangguan Kamtibmas dapat diminimalisir.

Dalam patroli KRYD itu, personel gabungan TNI, Polri dan Satpol PP melakukan pengawasan di berbagai titik strategis yang berpotensi menjadi lokasi gangguan Kamtibmas.

Objek vital, pusat keramaian, fasilitas umum, serta tempat berkumpulnya remaja menjadi sasaran utama patroli.

Selain itu, personel juga melakukan pendekatan humanis dengan memberikan imbauan langsung kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap lingkungan sekitar dan segera melapor jika melihat atau mengalami hal-hal yang mencurigakan.

“Masyarakat kami harapkan untuk tidak segan melaporkan setiap kejadian yang berpotensi mengganggu keamanan melalui Call Centre 110. Layanan ini tersedia 24 jam dan siap merespon cepat setiap laporan dari masyarakat,” tambah Kompol Mukhlason.

Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya tidak hanya berfokus pada penindakan, tetapi juga pada upaya preventif, seperti memberikan pembinaan kepada remaja agar tidak beraktivitas hingga larut malam.

Hal ini diharapkan dapat mengurangi risiko terjadinya gangguan Kamtibmas yang sering kali melibatkan anak remaja.

Menurut Kompol Mukhlason pembinaan terhadap remaja sangat penting, karena mereka sering kali menjadi pelaku atau bahkan korban dari gangguan Kamtibmas.

“Kami ingin memastikan bahwa mereka memahami pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, terutama di lingkungan mereka sendiri,” jelas Kabagops Polres Kediri Kota

Melalui Patroli KRYD yang intensif dan berkesinambungan, Polres Kediri Kota berharap dapat menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat menjelang Pilkada Serentak.

Kabagops menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Kediri Kota sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berlangsung dengan lancar, damai, dan tanpa gangguan.

“Kami akan terus meningkatkan intensitas patroli, terutama pada titik-titik yang dianggap rawan. Harapan kami adalah agar masyarakat merasa aman dan terjamin kamtibmas yang kondusif menjelang Pilkada serentak ” tutupnya.(Jekyridwan)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Manfaatkan Teknologi Pertanian, Satgas TMMD Bantu Panen Padi dengan Combine Harvester

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 04/Ngadirejo Sertu Trijoko. menhadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Perangkat

TNI-POLRI

Jokowi akan Beri Tanda Kehormatan Nugraha Sakanti ke 7 Satker Polri 14 Oktober

BERITA UTAMA

Kebersamaan Di Tengah Tugas, Satgas TMMD 125 Kodim 1007/Banjarmasin Makan Siang Bersama Warga

BERITA UTAMA

Anev Kinerja Digelar, Dorong Penguatan Internal yang Modern dan Berkeadilan

BERITA UTAMA

Primkopal Kolatmar Raih Penghargaan Primkopal Terbaik

BERITA UTAMA

Kapolres Batu Oskar Syamsuddin Dan Bhayangkari, Bagi Takjil Puasa Ramadhan

BERITA UTAMA

Satlantas Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasikan Kamseltibcarlantas .di Pakalan Ojek Simpang Sicanang