Home / BERITA UTAMA / DAERAH / INVESTIGASI / REDAKSI / Target-24jam.com

Minggu, 15 Oktober 2023 - 09:48 WIB

Kapolres Malang Ajak Elemen Masyarakat Wujudkan Pemilu 2024 Damai

MALANG Target-24jam.com – Kepala Kepolisian Resor Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, memberikan atensi berbagai keluhan dan aspirasi warga dalam kegiatan rutin “Jumat Curhat” yang digelar di Balai Desa Gunungrejo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jumat (13/10/2023).

Kegiatan Jumat Curhat dihadiri oleh Muspika Kecamatan Singosari, Kepala Desa, serta belasan tokoh masyarakat dari tingkat RT-RW dan jajaran pejabat utama Polres Malang.

Dalam sambutannya, Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, menjelaskan bahwa “Jumat Curhat” merupakan sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat serta memberikan wadah bagi warga untuk menyampaikan keluhan, saran, dan masukan terkait berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat.

Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen Polres Malang dalam melayani dan mendengarkan aspirasi warga.

“Jumat Curhat ini merupakan sarana mendekatkan Polri dengan masyarakat, mendengarkan keluhan, saran dan masukan dari warga terhadap berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat,” kata AKBP Putu Kholis.

Selama kegiatan “Jumat Curhat,” berbagai keluhan dan masukan dari warga disampaikan dengan lugas.

Warga mengutarakan permasalahan seputar keamanan, tindak kriminalitas, serta berbagai isu sosial yang mempengaruhi kehidupan sehari-hari.

Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana bersama pejabat utama Polres secara cermat mencatat setiap keluhan yang disampaikan warga dan memberikan penjelasan terkait langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Tak hanya itu, dalam kesempatan ini, Kapolres Malang juga menyampaikan pentingnya waspada menghadapi Pemilihan Umum 2024.

AKBP Putu Kholis mengidentifikasi beberapa potensi kerawanan yang harus diwaspadai oleh masyarakat, antara lain, praktik ‘Money Politics’, netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), politik identitas, dan penyebaran berita palsu atau “hoax.”

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersatu, tidak terpecah belah, apalagi bermusuhan. Mari bersama menjaga suasana aman dan damai dalam setiap tahapan Pemilu,” ungkapnya.

Kegiatan Jumat Curhat ini telah menjadi salah satu sarana efektif yang digunakan oleh Kapolres Malang untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat dan membuka saluran komunikasi yang lebih erat.

Diharapkan, melalui pertemuan ini, perasaan kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin diperkuat, dan kerjasama antara Polres Malang dan masyarakat akan semakin kuat demi menjaga keamanan dan ketertiban bersama di wilayah Kabupaten Malang.(yanti).

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Wujud Rasa Syukur Memperingati HUT TNI ke-78, Kodim Sampang Gelar Doa Bersama

BERITA UTAMA

Sidak Pasar Satgas Pangan Polres Nganjuk Pastikan Ketersediaan Bapokting Aman Jelang Idul Fitri

BERITA UTAMA

Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024 Polresta Malang Kota Berhasil Amankan Tersangka Jaringan Pengedar Ganja

BERITA UTAMA

Jelang Panen Raya Jagung, Kapolri Turun Langsung Cek Lokasi ke Kalbar

BERITA UTAMA

Jaga Kemahiran, Prajurit Kodim 1002/HST Ikuti Latihan Menembak Senapan dan Pistol

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 08 dan Polsek Sokobanah Monitoring Situasi Kondusifitas Wilayah Binaan

BERITA UTAMA

UPACARA MEMPERINGATI LAHIR LAHIR PANCASILA DI YONIF MEKANIS 741/GN

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 0830/01 Krembangan Ikuti Tradisi Guru Sambut Kedatangan Siswa